Bukti bahwa pelayanan yang dilakukan dengan iman dan kesetiaan, sekecil apapun, dapat membawa dampak besar.
“Pelayanan Itu Bukan Sekedar Aktivitas Rohani,Tetapi Mandat Surgawi” kata Ketua Sinode GBIN, Pdt, Dr, Melianus H. Kakiay, M.Th, (Pdt. Ferry, biasa disapa) dalam khotbahnya, di acara Sidang Sinode GBIN.
Pdt. Ferry mengajak seluruh rekan hamba Tuhan untuk tidak lelah melayani Tuhan. “Jika kita mengabdi kepada Tuhan, jerih payah kita tidak akan sia-sia. Mujizat Tuhan terjadi ketika umat-Nya berkumpul.
Jangan tinggalkan gereja mula-mula, sebab dari sanalah kuasa Tuhan dinyatakan!” lanjutnya.
Pdt. Ferry memaparkan lima alasan mengapa kita harus melayani terus sampai Tuhan datang:
- Melayani adalah perintah Tuhan (Matius 24:46),
- Karena kita telah menerima talenta dan kepercayaan dari Tuhan,
- Dunia memerlukan terang, dan terang itu adalah kita,
- Pelayanan mempersiapkan kita menyambut kedatangan Kristus, dan
- Ada upah dan mahkota yang Tuhan sediakan (2 Timotius 4:7-8).
Ia juga mengingatkan bahwa pelayanan sejati tidak didasarkan pada motivasi materi atau legalitas formal. “Kita melayani bukan untuk perpuluhan dan kolekte. Pelayanan adalah kehendak Tuhan, dan dilindungi oleh Surga dan juga oleh konstitusi negara, UUD 1945. Dunia ini semakin gelap, maka kita harus jadi terang. Terus melayani sampai Tuhan datang!,” katanya menutup khotbahnya mengutip nats Wahyu 2:10.